SuaraPemerintah.ID – PT Deka Sari Perkasa dan PT Pos Logistik Indonesia sepakat untuk bekerjasama meningkatkan pelayanan pengiriman barang-barang furniture ke seluruh wilayah di Indonesia.
Kesepakatan tersebut dimulai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja sama antara P Rachmat Utama Djangkar selaku Direktur Utama PT Deka Sari Perkasa dengan Rulit Candra selaku Chief Marketing Officer PT Pos Logistik Indonesia, Kamis (15/04/21).
Dengan pegalaman PT Pos Logistik Indonesia yang memadai dalam pengiriman barang ke seluruh Indonesia sampai ke pelosok, P Rachmat Utama Djangkar yakin kerja sama ini dapat saling menguntungkan kedua belah pihak.
“PT Pos Logistik Indonesia memiliki wilayah jangkauan kirim yang luas, bahkan sampai ke seluruh pelosok di Indonesia hingga ke mancanegara,” tegas P Rachmat Utama Jangkar.
“Fokus kami ke depannya adalah mengutamakan pengiriman untuk barang-barang furniture kami secara optimal hingga ke pelosok-pelosok daerah di Indonesia, dengan harapan dapat tiba di lokasi tujuan dalam waktu yang cepat dalam kondisi barang yang baik,” tambahnya.
Chief Marketing Officer PT Pos Logistik Indonesia Rulit Candra menyatakan, pihaknya siap mendukung dalam proses pengiriman barang- barang Furniture ke seluruh wilayah di indonesia bahkan wilayah yang sulit sekalipun.
“Terimakasih atas kepercayaan kepada PT Pos Logistik untuk bisa mengirim barang-barang furniture dari PT Deka Sari Perkasa ke seluruh wilayah indonesia. Kami punya kesiapan serta aplikasi Transport Management System yang dapat mengetahui proses lokasi pengiriman barang, sehingga dapat mengetahui barang sudah sampai tujuan dalam waktu yang cepat dan dengan kondisi yang baik,” katanya.